Menguji Kredibiltas Hadis-hadis Dalam Kitab I’anah al-Thalibin: (studi kritik hadis dalam bab bai’)
Abstrak
Secara struktur, hadis memilki tiga komponen yaitu, sanad, matan dan mukharij, namun pada kenyataannya sering dijumpai sebuah hadis tidak lengkap dengan tiga komponen tersebut, baik yang dibaca maupun yang tertulis di berbagai kitab-kitab dan buku-buku. Hadis yang lengkap dengan tiga komponen tersebut masih sering dipertanyakan tentang ke-hujjah-annya, apa lagi yang tidak dilengkapi dengan salah satu dari tiga komponen tersebut, yang paling sering ditinggalkan dari tiga komponen tersebut adalah sanad dan mukharij. Hal inilah yang membuat penulis tertarik untuk menyajikan bagaimana kredibilitas hadis-hadis yang tidak dilengkapi salah satu dari tiga komponen tersebut. Penulis memilih kitab I’anah al-thalibin bab bai’, karena menurut penulis kitab ini merupakan favorit di berbagai pondok pesantren salafi. Dan permasalahan mu’amalah merupakan salah satu permasalahan yang cukup sukar untuk diatasi. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode takhrij al-hadis, selanjutnya dilakukan kritik sanad dan matan hadis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat banyak hadis-hadis yang membahas tentang mu’amalah, dan dirasa cukup untuk mengatasi permasalahan-permasalahn mu’amalah yang selama ini terjadi di lingkungan masyarakat. Selain itu penulis juga menemukan bahwa kualitas hadis-hadis yang tidak dilengkapi salah satu dari tiga komponen tersebut terbagi menjadi dua, pertama sampai pada derajat qobul dan ini dijadikan oleh mushannif sebagai landasan utama, dan yang kedua tidak sampai pada derajat qobul, namun hadis-hadis ini hanya dijadikan sebagai pelengkap saja.